Cara berternak ikan lele di kolam tembok cukup mudah dan cenderung tidak ribet. Jadi, siapapun bisa melakukannya tanpa harus berpengalaman terlebih dahulu. Hal yang jangan sampai terlewat adalah kamu harus menyiapkan kolam dengan sebaik mungkin.
Ya, menyiapkan kolam tembok merupakan langkah awal ketika ingin berternak ikan lele. Bagi yang belum paham, berikut beberapa persiapan yang harus diketahui:
- Pembuatan Kolam
Kolam tembok biasanya dibuat dengan campuran semen dan pasir serta beberapa kerangka besi. Pembuatan konstruksi untuk bagian dasar kolam harus dibuat lebih miring.
Hal tersebut agar memudahkan pembudidaya untuk melakukan pengurasan kolam. Kamu juga harus membuat parit di bagian tengah kolam supaya saat panen tidak kesulitan.
- Pengeringan Kolam
Selanjutnya adalah pengeringan kolam. Ingat, pastikan kolam benar-benar kering dan harus disterilkan sebelum bibit ikan lele dimasukkan. Caranya dengan mengisi air ke kolam sebanyak separuhnya terlebih dahulu.
Kemudian, batang pohon pisang dimasukkan ke kolam. Biarkan batang di dalam kolam sampai membusuk. Tujuannya agar racun dari sisa zat kimia dari bahan konstruksi kolam bisa benar-benar hilang.
Kemudian, keringkan air yang ada di dalam kolam. Setelah 2 hingga 3 hari, isi kembali kolam dengan air bersih untuk mengisi kolam.
- Pemupukan
Setelah kolam benar-benar kering dan batang pohon pisang telah diangkat, taburkan pupuk ke kolam tersebut. Gunakan pupuk dari kotoran kambing, kompos yang telah dicampur dengan tanah serta kotoran sapi.
Tujuan pemupukan di sini agar di kolam muncul cacing kecil dan plankton. Dimana, dua mikroorganisme tersebut merupakan pakan alami lele.
- Pengisian Air
Pengisian air ke kolam dilakukan bertahap. Pertama-tama, masukkan air kira-kira 30 cm tingginya dari kolam. Kemudian, diamkan selama 3 hari.
Biarkan kolam tersinari cahaya matahari dengan baik supaya biota air dan plankton tumbuh. Selanjutnya, setelah 3 hari, tambahkan air hingga 90 – 100 cm atau sesuai dengan tinggi kolam.
Agar ternak lele yang kamu jalani membuahkan hasil terbaik, gunakan tips dan trik di website salamdaridesa.com. Ada berbagai tips menarik yang membuat hasil panen lele semakin melimpah ruah.